
Kota-Kota Paling Santai di Dunia Untuk di Kunjungi Tahun 2025 – Kebanyakan dari kita, melihat gedung yang tinggi, klakson dimana mana. Membuat diri kita merasa pusing apalagi jika mempunyai kerjaan yang menumpuk. Oleh karena itu International eSIM provider Holafly telah mengeluarkan data untuk melihat – kota yang benar benar santai. Data tersebut diambil dari akses ke alam, kualitas udara, jumlah pusat kesehatan. Kemacetan lalu lintas dan kebahagian masyarakat umum. Berikut adalah Kota-Kota Paling Santai di Dunia Untuk di Kunjungi Tahun 2025.
Melbourne, Australia
Kota Australia ini sudah tidak asing untuk masuk dalam kota terbaik di dunia. Melbourne mendapatkan urutan pertama di EIU’s Global Livebility Index selama 5 tahun berjalan, dan sekarang berada di posisi keempat. Terkenal dengan reputasi makanannya, dengan kopi kelas dunianya, Restoran yang lucu, dan pusat besar sebagian budaya, kota ini adalah jagonya dalam hedonisme santai. Sudah tidak heran lagi jika kota yang santai ini terdapat di daftar ini.
Sdyney, Australia
Mengalahkan tetangganya Sydney berada di urutan keempat. Habiskanlah beberapa hari disini dan kami akan mengetahuinya mengapa kota ini mendapatkan peringkat yang tinggi dalam daftar ini. Disini, penduduk lokal bangun pagi pagi sekali hanya untuk menuju ke pantai, menghabiskan pagi mereka dengan berselancar, berjalan kaki, atau jogging di sepanjang pantai, Sebuah resep ampuh untuk merasakan sensasi santai dan meningkatkan level relaksasi. Kebanyakan orang menghabiskan waktu di luar sebisa mungkin, dan bersama dengan banyaknya taman, kita bisa melihat mengapa.
Vienna. Austria
Ada yang mengatakan bahwa menghabiskan waktu saat sore hari di galeri atau museum dapat memberikan keajaiban bagi pikiran anda, dan Vienna hadir sebagai rumah untuk memilih lebih dari 100 tempat berbeda yang dapat anda pilih. Hadir sebagai urutan ketika di daftar kota santai ini, ibu kota Austria ini menjadi top 1 sebagai kota yang memiliki udara yang bersih. Sebagian besar disebabkan oleh infrastruktur cerdas dan kebijakan ramah lingkungan. Pusat budaya ini adalah tempat yang cocok bagi anda yang ingin hidup santai, wajib di tambahkan kedalam list liburan anda.
Singapore
Jika kamu disini untuk melihat statistik, ini bagus karena Singapore memiliki 242 taman 698 spa dan pusat kesehatan, dan 2,022 jam sinar matahari per tahun. Dihormati secara global karena hidup ramah lingkungannya, kota ini sering disebut sebagai kota taman karena taman dan kebunnya yang tak terhingga. Apa cara yang lebih baik untuk menenangkan diri saat lelah selain dengan penduduk setempat yang ramah dan murah senyum?.
San Diego, US
Sebagai inti dari California sesungguhnya, San Diego melesat ke puncak dari daftar kota yang menenangkan ini. Disini, semuanya mengarah ke alam termuka yang luarbiasa, dari pantai yang menakjubkan hingga pendakian dan jalur epik di pedalaman. Kota ini memiliki lebih banyak taman dan cagar alam dibandingkan dengan kota lain dalam daftar (266). Cobalah berkunjung ke Torrey Pines State Natural Reserve untuk menikmati pemandangan yang indah dan trekking bebas keramaian. Atau kunjungi Pantai San Onofre untuk merasakan surganya berselancar, sebelum menenangkan otot yang pegal dan nikmati relaksasi sejati di salah satu spa terbaik di pusat kota ini.
BACA JUGA: 3 Metro Stasiun Terindah di Seluruh Dunia
Leave a Reply